Thursday, 5 December 2013


Sejak tahun 2010 lalu Dikti telah membuat kebijakan baru mengenai seleksi penerimaan mahasiswa baru dan produk itu adalah SNMPTN Undangan. SNMPTN undangan adalah sebuah seleksi nasional bagi siswa lulusan SMA/sederajat yang ingin masuk di Perguruan Tinggi Negeri tanpa tes tulis.

Seleksinya adalah nilai raport dari semester 1,2,3,4 sampai 5 serta dari prestasi-prestasi siswa selama menempuh pendidikan pada saat kuliah baik berupa piagam-piagam dan pengargaan dari perlombaan tingkat kabupaten sampai tingkat internasional. Tidak hanya itu saja penghargaan yang berupa kegiatan ekstra kulikuler seperti kepengurusan dalam organisasi, kepramukaan, olah raga dan lain-lain bisa jadi senjata untuk menembus persaingan SNMPTN Undangan.

Buat yang buat temen-temen yang mengalami kesulitan dalam ekonomi, bisa mengajukan program beasiswa BIDIKMISI . Program BIDIKMISI tersebut gratis baik dari biaya pendaftaran, uang gedung, uang kuliah, dan mendapat biaya hidup sebesar 600 ribu selama masa kuliah ( 4 tahun ).

Berikut tips yang mungkin bisa membantu sobat dalam menembus SNMPTN jalur undangan, tips dibawah ini bukan mutlak akan menjadikan anda dengan mudah diterima PTN yang anda inginkan, karena segala sesuatu sudah diatur oleh Tuhan Yang Maha Esa. Dan kita sebagai manusia hanya bisa berusaha sesuai dengan batas kemampuan kita.

1. Persiapkan belajar mulai dari semester awal masuk sekolah, sebab seleksi pertamanya berdasarkan prestasi akademik siswa. Jika sekolah sobat terakreditasi A peluang sobat semakin besar karena dari sekolah tersebut biasanya diambil sekitar 50% siswa terbaik.

2. Jika semester pertama dan kedua jelek, tenang saja masih ada harapan kok. Sebab pemeriksaan berdasarkan kesungguhan siswa dalam belajar ini terbukti banyak dari siswa yang diterima bukan berasal dari siswa yang menjadi juara kelas. Tapi siswa yang nilainya dari semester ke semester berikutnya terus membaik.

3. Kumpulkan piagam-piagam dan penghargaan prestasi kademik sobat yang berupa ajang perlombaan cerdas cermat, karya ilmiyah atau olimpiade itu sangat membantu (walaupun sertifikat/piagam sobat hanya sebagai peserta tapi kalau tingkat nasional bisa jadi senjata yang ampuh).

4. Jangan remehkan kegiatan ekstrakulikulir disekolah sobat baik itu kegiatan organisasi, kepramukaan, olah raga, bela diri, seni dll. Dalam dunia kampus hal-hal semacam itu sangat membantu sobat dalam memasuki dunia kampus kelak. Karena mahasiwa dituntut untuk mandiri tidak seperti siswa yang disodorkan oleh gurunya. Banyak dari temen-temen yang keterima SNMPTN undangan karena aktif dalam kegitan ekstrakulikuler.

5. Pilih Perguruan Tinggi Negeri yang sesuai dengan nilai rapot sobat, jangan terlalu muluk-muluk terhadap rasa gengsi. Sebab banyak sarjana yang menjadi pengangguran gara-gara terlalu menuruti rasa gengsinya sendiri. Sobat tentunya tahu dengan nilai dan prestasi yang ada itu mau melanjutkan kemana, sesuai dengan kemampuan sobat tentunya.

6. Terus belajar dan cari tahu jalan lain untuk keterima di Perguruan Tinggi Negeri yang sobat inginkan, sebab kalau hanya mengandalkan SNMPTN undangan peluangnya terbatas. Dalam kehidupan nyata kita pasti pernah menemukan kakak kelas yang tidak terlalu pintar tapi keterima ketimbang siswa yang pandai di kelasnya melalui jalur undangan ini. 

Kalau kita bisa kaitkan tentang peristiwa diatas maka benar kata sebauh iklan "Orang Pintar Masih Kalah Dengan Orang Bejo (Beruntung)" jadi sobat jangan iri tetap usaha, belajar terus-terusan. Ingat pepatah lama dan manjur "Man Jadda Wajada (Siapa Yang Bersungguh-Sungguh Pasti Berhasil)"

7. Berdoa dengan iklas, setelah sobat berusaha baik berupa belajar dan memenuhi persyaratan-persyaratan yang diajukan. Sobat silahkan menyerahkan persoalan sobat kepada Tuhan Yang Maha Esa, sebab Tuhan punya rencana yang indah kedepanya untuk masa depan sobat.

So semoga artikel diatas bermanfaat bagi kita semua, bermanfaat bagi kami maupun anda sebagai pembaca. 
Categories:

0 comments:

Post a Comment

Follow me on Twitter! Follow me on Twitter!